BREAKING NEWS
Search

Aser Gobai: Merinduhkan Pengganti Sosok Alm. Pastor Nato Gobai

Aser Gobai Bersalaman Dengan Yosias Wakris, Doc. MG
Timika (KM)--- Disela – sela acara syukuran keluarga suku Mee yang dimeriahkan bersama – sama atas pentahbisan empat diakonat dari ordo (Projo), banyak umat merinduhkan pengganti sosok Almarhum Pastor Natalis Gobai yang telah meninggal dunia tahun 2015 lalu. 

Kerinduan itu bukan saja datang dari umat di Lima Dekanat di Wilayah Keuskupan Timika akan tetapi para politisi, tokoh agama, pemuda bahkan anak – anak mudah.

Salah – satu tokoh politisi dari Partai Nasdem di Kab.Timika, Aser Gobai setelah mengikuti prosesi pentahbisan empat diakon baru – baru ini. Beliau mengatakan sosok imam yang berani itu telah pergi untuk selama kepada Maha Pencipta. Hal itu dikatakan saat ucapan syukuran keluarga suku Mee di Timika.

Lanjut Anggota Legislatif Timika ini, tidak menutup kemungkinan banyak imam – imam suku Mee dan orang asli Papua, bahkan empat Diakonat mudah yang ditahbiskan ini melanjutkan perjuangan – perjuangan ia tinggalkan untuk kita.

Nato berjuang hak asasi manusia (HAM), ketidakadilan dan kebenaran untuk negeri ini. Bahkan beliau berjuang dan lahirkan LEMASA, LEMASKO dan LPMAK atas perjuangan dia. Dulu orang – orang Amunggme dan Kamoro belum ada melalui perjuangan dia sekarang ada lembaga- lembaga yang bisa mewadahi membela hak – hak dasar itu, kata Ketua NASDEM Timika ini.

Para tua – tua yang hadir di acara syukuran dan pada saat pentabisan lalu mengatakan “jika Pastor Nato masih hidup”, situasi kekinian hak asasi manusia (HAM) di Papua bisa dilaporkan langsung ke Duta Vatikan yang telah datang di Keuskupan kita. Sayangnya “penyambung lida kami telah diada”, kata kerinduan dari tetua yang telah di wawancarainya.

Semoga perjuangan dan dedikasi beliau selama hidup di dunia telah membawah damai di Surga. (kata tetua tidak sebut namanya, di acara syukuran tadi). 


Pewarta : Marinus Gobai



nanomag

Media Online Kabar Mapega adalah salah situs media online yang mengkaji berita-berita seputar tanah Papua dan Papua barat secara beragam dan berimbang.


0 thoughts on “Aser Gobai: Merinduhkan Pengganti Sosok Alm. Pastor Nato Gobai