(Foto: Dok. Ist/KM) |
Religion, (KM). Doakan KTT Pemimpin negara MSG tanggal 14 Juli 2016 di Honiara nanti agar dalam Forum KTT MSG ini memiliki nilai strategis tinggi dan bermanfaat sehingga dalam Forum terhormat bagi Kawasan Malanesia ini menegakkan wibawa dan harga diri bangsa Papua sebagai sebuah bangsa Malanesia yang hilang di Asia Tenggara.
Berangkat dari itu semua orang Papua, baik Gubernur, Bupati, TNI/POLRI, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda tunjukkan harga diri kita sebagai suatu bangsa Papua, keriting rambut, kulit hitam, Bangsa Malanesia sebagai harga mati kita kepada Tuhan Allah yang menciptakan kita dan menempatkan kita di bumi Papua.
Tunjukkan dalam doa dan puasa kita. Berdoa dan mencucurkan air mata dihadapan Allah (Mazmur, 126:5-6) sehingga kita diakui oleh Allah dan dunia bahwa kita adalah suatu Bangsa yang hilang di Asia Tenggara.
Anda dan saya hari ini kita berdoa dan puasa menjelang KTT MSG berarti, "kita tunjukan harga diri kita" kepada Allah dan dunia bahwa kita adalah sebuah bangsa Malanesia diciptakan oleh Allah yang ada dan yang hilang di Asia Tenggara yang sedang dikelabui dengan segala kekuatan kuasa jahat dan Iblis di Pintu Masuk Kawasan Asia dan Kawasan Fasifik. (Yohanes, 1:3)
Harga diri Bangsa Papua berarti harga diri setiap orang Papua yang ada di Tanah Papua sebagai kulit hitam, keriting rambut. Setelah kita sadari bahwa kita sebuah bangsa Malanesia! Marilah kita mulai ambil waktu berdoa! Dari mana kita berdoa? Di gunung, di lembah, di pantai, di rawa, di sungai, di pohon, di hutan, di perahu, di goa, di kamar, di kantor, disekolah serta di tempat ibadah (gereja) dan dimana saja kita berada di muka bumi ini, di dunia Papua. Mata Tuhan melihat kita (Amsal, 15:3)
Mari kita, tundukkan kepala kita kehadapan Tuhan, Merendahkan diri dihadapan Tuhan, sambil berdoa mencucurkan air mata kehadapan Tuhan. Tuhan berdaulat, Tuhan berkuasa, Tuhan yang Ajaib, Agungkan dan tinggikan Dia Allah kita. Perisai, Kota benteng dan tempat perteduhan kita. Pastikan dan Imani bahwa doa kita di kabulkan Tuhan. (Matius, 21:22). Berdoa dalam nama Yesus (Yohanes,14:14) Dapat Tuhan Yesus dapat semua, Papua Masuk sebagai MSG kita dapat dalam nama Yesus! Yesus Juruselamat, Tokoh Pembebas secara rohani dan jasmani. Berharap kepada-Nya.
Pokok doa yang kita doakan adalah: ULMWP MASUK SEBAGAI ANGGOTA TETAP DI MSG. Kabarkan pokok doa ini kepada bapa, mama, kakak, adik, teman, bapa tua, mama tua, bapa ade, mama ade, tanta, om, tete, nene, suami, istri, ipar, dan semua orang Papua.
Kasih tahu pokok doa ini kepada mereka semua bahwa pada tanggal 14 July 2016 perwakilan Bangsa Papua ULMWP akan melobi dari Observer (Pengamat) akan menjadi anggota penuh MSG.
Oleh karena itu, mari kita semua berdoa, merendahkan diri di hadapan Tuhan, dan menaruh harapan yang besar kepadaNya, (Yohanes, 15:7) kita minta dengan sungguh-sungguh agar kuasanya nyata bagi kami di Tanah Papua ini pada tanggal 14 July 2016 nanti. Jika kita berdoa dengan iman kepada Yesus Kristus pasti mujizat akan terjadi (Yakobus, 5:15)
Tuhan bilang bekerja dan berdoa! Iman tanpa perbuatan adalah mati. (Yakobus, 2:24) Kita berdoa kepada Tuhan tetapi kita juga harus bekerja sungguh-sungguh melalui aksi, kampanye, menulis dan semua kegiatan yang mendukung suksesnya ULMWP menjadi anggota penuh.
Jangan andalkan kekuatan fisik kita, seperti membunuh, membenci, mencaci maki tetapi berjuang dengan logika, berjuang mengandalkan kekuatan doa dan Iman kepada Tuhan kita Yesus Kristus! Pasti orang Papua melalui ULMWP masuk sebagai anggota MSG.
Tuhan Allah dan seluruh dunia sedang memasang mata dan telinga untuk mendengarkan kesungguhan hati rakyat Papua mendukung ULMWP pada tanggal 14 July 2016 nanti. Mata Tuhan tertuju kepada orang yang minta tolong kepada Tuhan dan Tuhan mendengar dan mengabulkannya. (1Petrus, 3:12).
Victor Yeimo, foto pada saat pertemuan ULMWP Menjadi Anggota Tetap di MSG |
Teruskan pokok doa ini kepada semua Bangsa Malanesia di Tanah Papua Barat.
(Penulis Adalah Fasilitator Gerakan Doa Lintas Bangsa Malanesia Papua Barat)
Editor: Frans Pigai
0 thoughts on “ Mobilisasi Doa dan Puasa Menuju Keputusan Bangsa Papua Melalui ULMWP Menjadi Anggota Tetap di MSG ”