BREAKING NEWS
Search

Di Maybrat: Pemuda dan Pelajar Kembali Tolak Perusahaan Kelapa Sawit dan Transmigrasi


Koalisi Mahasiswa, Pemuda dan Pelajara Maybrat, Sorong, Papua Barat Menolak Program Pemda
Dalam Hal Ini, Program Kelapa Sawit dan Trasnmigrasi. (Foto: Dok Romario Yumte/KM)
Sorong, (KM)---Koalisi Mahasiswa, Pemuda dan Pelajar di Kabupaten Maybrat, Sorong, Papua Barat kembali menegaskan dan menolak kepada Pemerintah Daerah (Pemda) setempat agar perusahaan kelapa sawit dan transmigrasi yang menjadi program Pemda itu segera dicabut.

Dikatakan, Perusahaan Kelapa Sawit dan Transmigrasi adalah salah program yang sudah dicanangkan oleh Pemda Kab. Maybrat di masa kepemimpinan sekarang.

“Kami menolak dengan tegas program Perusahaan kelapa sawit dan transmigrasi. Karena hardirnya kelapa sawit dan dan transmigrasi itu akan menambah masalah dalam tatanan kehidupan sosial,”kata Ketua Umum, Mario Yumte,  yang diterima kabarmapegaa.com, melalui Pers Release yang dikirim, Rabu, (06/07/16).

Kata dia, kehadiran Perusahaan Kelapa sawit itu justur akan mengakibatkan gecolak dalam tatanan kehidupan sosial. Buktinya hutan dan manusia akan punah.

“Dimanakah hati pejabat Pemda setempat terhadap kehidupan masyarakat setempat di hari-hari yang akan datang,”ungkapnya.

Hal yang dilakukan itu, Yume Menilai dan menduga bahwa dilakukan program itu adalah hanyalah kepentingan politik semata untuk persiakan penyelenggaran pesta demokrasi pemilihan Bupati berikut.

“Jika memang begitu, program yang dilakukan itu bukan menjadi solusi dari Pemda. Bukankah, Pemda sudah mengganggu kehidupan masyarakat setempat,”bebernya.

Sementara  itu, Anggota Koalisi Fransiskus Korain menyatakan, sesuai dengan hadirnya kelapa sawit dan transmigrasi justur menamba masalah di kab.Maybrat. 

“Lebih baik Pemda cabut pelepasan kawasan hutan dengan SK.41/MENHUT II/2011 dan SK GUBRNUR PAPUA BARAT NO. 522/90/II/2011 serta PT. Austindo Nusantara Jaya yang sedang beroperasi,”ungkapnya.

Perlu diketahui, Koalisi Mahasiswa, Pemuda dan Pelajar di Kabupaten Maybrat, Sorong, Papua Barat, pada tanggal 20 Juni 2016 telah melangsungkan Aksi demo di Kantor DPRD dalam rangka menolak Perusahaan Kelapa Sawit dan Trasmigrasi yang telah menjadi Program Pemda setempat.

Berlangsungnya Aksi Menolak Kelapa Sawit dan Transmigrasi di Kabupaten Maybrat
pada tangga 20 Juni 2016.
Pewarta    : Alexander Gobai



nanomag

Media Online Kabar Mapega adalah salah situs media online yang mengkaji berita-berita seputar tanah Papua dan Papua barat secara beragam dan berimbang.


0 thoughts on “Di Maybrat: Pemuda dan Pelajar Kembali Tolak Perusahaan Kelapa Sawit dan Transmigrasi