Marthen Yeimo Ketua Kordinator Mahasiswa Papua Se Jawa dan Bali
dalam acara Papua Expo 2016 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta
|
Jakarta,(KM)-- Papua
Expo 2016, inilah pameran pertama yang
diadakan oleh orang Papua yang peduli terhadap budaya-budaya Papua yang
ada di Tanah Papua untuk mengangkat nilai-nilai
itu. Agar masyarakat seluruh indonesia itu
tau bahwa budaya Papua itu unik.
“Kegiatan ini akan
digelar karena untuk menunjukan potensi yang ada di tanah papua sepertinya potensi budayanya,
alamnaya yang unik, masyarakat yang terdiri dari tujuh wilayah adat akan tampil
dan tunjukan lewat pameran ini," Pintah Marthen Yeimo kepada
media www. Kabarmapegaa.com di Asrama
Wisel Merent Jakarta Selatan Rabu (20/7/2016)
Dalam pameran ini,
Marthen menjelaskan akan menampilkan
segala hal tentang Papua. Baik dari segi pariwisata, budaya, ekonomi dan
kehidupan sosial Papua sebab selama ini belum diketahui banyak orang.
"Orang-orang
kalau bicara Papua pasti bilangnya perang dan lain-lain yang negatif-negatif.
Lewat pameran ini kita mau memperkenalkan bagaimana Papua yang sebenarnya. Kita
mau tunjukan, bahwa masyarakat Papua juga anak bangsa yang tak boleh terlupakan,"
papar putra asli Papua tersebut.
Ketua Koordinator Mahasiswa Papua itu mengatakan, supaya
mematakan semua anggapan-anggapan yang menyatakan bahwah budaya papua itu pirimitif via Papua expo itu mau
tunjukan bahwa budaya papua itu unik dan berbeda dengan daerah-daerah lainnya.
Kata dia, supaya masyarakat
internasional tauh bahwa papua punya keunikan namun budaya papua itu perluh dilinungi,"ujarnya
Kegiatan Papua expo
ini dilaksanakan oleh Bapak Maximus Tipagau sebagai ketua Tim Pelaksana
kemudian didukung oleh Bapak Lenis
Kogoya staf khusus presiden,"ucapnya
Papua Expo 2016
rencananya akan berlangsung dari tanggal 26 sampai 28 Oktober. Lokasinya
bertempat di Jiexpo Kemayoran, Jakarta dengan total peserta mencapai ratusan
lebih," pungkas Marthen
Pewarta: Yunus E Gobai
0 thoughts on “Marthen Yeimo, Papua Expo 2016 Siap Digelar di Jakarta”