Timika (KM)--Acara pentahbisan empat diakonat di tujuh
Dekanat di Wilayah Keuskupan Timika yang akan berlangsung lusa Rabu
12/10/2016) di Gereja Paroki Tiga Raja
akan hadiri Antonio Guido Filipazi Uskup
Roma sekaligus menjabat Dubes Indonesia di Vatikan.
Menurut wawancara dengan beberapa umat pada hari Minggu
(9/10/2016) antusias dengan kabar kedatangan dan kahadiran bapak Uskup Vatikan
Roma-Italia.
Bapak yang tidak sebut nama, mengatakan sejak lama kami
merindukan pemimpin katolik Roma, supaya melihat perkembangan kekinian gereja
Katolik khususnya di Keuskupan Timika.
"Keuskupan kami notabene ialah daerah konflik (perang suku)
khususnya kota Timika maka kehadiran ini semoga membawah harapan dan damai.
Selain perkembangan agama pengikut Gereja Katolik Roma, tak lupa situasi
ekonomi, politik, budaya, HAM juga menjadi harapan kami,"ungkapnya.
Pentabisan empat Frater yang akan di tabiskan oleh Jhon
Philip Saklil, Pr Uskup Timika yakni Fr.Yance Yanuarius Yogi, Pr, yang bertugas
di Homeyo Kab. Intan Jaya, Fr.Selpius Bobii, Pr, Fr Yosias Wakris Pr, dan Fr.
Ibrani Gwijangge, Pr.
Pewarta : Marinus Gobai
0 thoughts on “KBRI Vatikan Akan Hadiri Acara Pentahbisan Empat Diakon di Timika”