BREAKING NEWS
Search

Harkat dan Martabat Ex 24 Karyawan PT.Freeport Mc.Moran Yang Dilupakan & Diabaikan

Foto : Lokasi PT. Freeport Indonesia di Tembagapura
Mereka di Lupakan : Peristiwa 1977, tidak hanya menimpah warga masyarakat, sebaliknya ada sejumlah karyawan PT.Freeport Mc.Moran yang dituduh terlibat dalam sabotase pipa tambang oleh kelompok Jenderal TPN/OPM Kellyk Kwalik. Tuduhan itu sangat tidak mendasar dan tidak bisa dibuktikan apakah ke 24 ex karyawan itu terlibat atau tidak, sebab sejak mereka diculik dan disekap didalam kontainer di Gesrberg Tembagapura selama 3-6 bulan, ke 24 ex karyawan PT.Freeport Mc.Moran selama itu mengalami tindakan kekerasan seperti; penangkapan, penculikan, penganiayaan, penyiksaan, dan penghinaan serta penahanan tanpa ada bukti yang jelas dan kuat diduga mereka ex karyawan terlibat dalam sabotase pipa tersebut. Selama ditahan dan mengalami tindakan kekerasan aparat Militer, Polisi dan Laksusda Irian Jaya Barat, para ex karyawan ini tidak mendapatkan keadilan dan bantuan hukum dan tidak pernah diajukan pengadilan yangmana Pengadilan dapat memutuskan mereka bersalah bahwa ke 24 ex karyawan PT.Freeport Mc.Moran terlibat dalam sabotase Pipa tambang yang dituduhkan kepada mereka.

Sungguh kejam memang, tuduhan-tuduhan yang tak bermoral dan berdampak pada kehidupan 24 ex karyawan dan keluarga karyawan tidak dapat dibuktikan oleh negara maupun manajemen PT.Freeport Mc.Moran.

Sangat disesali, sebab hadirnya PT.Freeport Mc.Moran dan menjadi besar seperti sekarang ini, juga berkat kerja keras 24 eks karyawan yang awalnya sebagian bekerja di BECHTEL-POMEROY (a joint venture) c/o. Bechtel Pasific Corporation Limited (incoporporated in panama) dan kemudian sahamnya dijual kepada PT.Freeport Mc.Moran dimana saat itu Presiden Direktur Utamanya Mr. James Bob Muffet memboyong sejumlah ex karyawan Bechtel-Pomeroy ke PT.freeport Mc.Moran dan merekalah yang bekerja awal-awalnya membangun perusahaan tambang terbesar didunia ini.

Adapun nama-nama dari 24 ex karyawan PT.Freeport Mc.Moran

BUNTUT PERISTIWA 1977 DI TIMIKA, FREEPORT MELANGGAR HAM

Daftar Nama-Nama Karyawan Freeport Indonesia.Incorporated Yang Diculik Dan Disekap Dalam Peti Kemas Selama 5 (Lima) Bulan . Sejak 4 Juni s/d 14 Desember 1977 Dan Diberhentikan Pada Tahun 1978.

1. Bram Kbarek FI-1346 Adv.Driv.Traine Mine.Dept (Biak)
2. Peter Kamarea Goo FI-1100 Pay Roll Sup Account Jakarta
3. Agus Gandegway FI-063 Elect.Led.Hand Maintenance Jayapura meninggal
4. Michael Jan Wakum FI-276 Mechanic Maintenence Jayapura
5. Max SabaFI-534 Operator I Mine (Biak)
6. Keliopas Maryen Mechanic Maintenece Jayapura meninggal
7. Lodwijk Yarangga FI-292 Operator Mine.Dept Jayapura
8. Absalom Kbarek FI-1380 Operator Mine.Dept (Biak)
9. Piter Yeninar FI-1231 Operator Mine.Dept (Biak)
10. Johan Ronsumbre FI-125 Operator Mine.Dept Biak
11. Yustus Rumbiak FI-1417 Driver Mine Biak
12. Jan Morin FI-726 Blaster Maintenence Jayapura
13. Sefnat Ronsumbre FI-1347 Mechanic Transport Biak
14. Yustus Ronsumbre FI-1602 Driver Maintenence Biak meninggal
15. Yosafat Ronsumbre Carpenter Mine.Dept
16. Sefnat Ronsumbre FI-1349 Laboure Maintenence Biak
17. Fredrik Wakum BK-1903 Laboure Maintenence Serui
18. Pdt. Abdiel Tinal Pendeta Missionary Timika
19. John Wigman Medic Hospital Timika
20. Frans Mofu Operator Mellsite Biak meninggal
21. Jacob Asor FI-102 Driver Transport Jayapura
22. B. Fossa Operator Mine.Dept (Nabire) meninggal
23. Daniel Wabe FI-365 Diver Bus Transport Jayapura
24. Daniel Morin Laboure Mine Dept Biak



nanomag

Media Online Kabar Mapega adalah salah situs media online yang mengkaji berita-berita seputar tanah Papua dan Papua barat secara beragam dan berimbang.


0 thoughts on “Harkat dan Martabat Ex 24 Karyawan PT.Freeport Mc.Moran Yang Dilupakan & Diabaikan