BREAKING NEWS
Search

Gerakan Mahasiswa Sambut Baik Hasil Deklarasi IPWP di London

Pertemuan Negara-Negara di London Bahas Papua.
Jayapura, (KM)---Aktivis gerakan mahasiswa Papua yang ada di Kota Jayapura, Papua merasa puas dan menyambut baik dengan hasil deklarasi IPWP yang diselenggarakan di London, Inggris pada 3 Mei 2016.

“hal ini bisa terjadi karena ada gerakan rakyat Papua barat yang masih eksis berjuang hingga akan terjadi referendum,”kata Aktivis Aliansi Mahasiswa Papua, Soni Dogopia, Rabu, (11/05/16).

Kata dia, sekarang kita punya tugas bukan pada hasil itu, semangat rakyat yang sadar untuk melawan, lawan dan lawan menuju pada referendum.

“untuk mendukung itu, kita aka melakukan petisi referendum dan aksi-aksi lainya di lapangan dengan cara damai dan bermartabat. Agar saat sidang tahunan PBB, west Papua bisa masuk dalam komite dekolonisasi PBB,”ungkapnya.

Sementara itu, Salah Satu Tokoh Pemuda, Ev. Salmon Degei, mengatakan, kami juga memberi apresiasi kepada KNPB sebagai mediasi di West Papua dan ULMWP yang kerja kerasnya untuk melakukan pertemuan IPWP di London, Inggris.

“Hal ini, terbukti melalui pertemuanya bisa hadir dengan pendukung–pendukung dari luar Negeri. Itu berarti karya dari pada Tuhan sedang berlangsung  bagi kami Papua.

Lanjutnya, dengan itu kami para hamba Tuhan akan terus berdoa bagi Papua supaya menuju Referendum.


(Alexander Gobai/KM)



nanomag

Media Online Kabar Mapega adalah salah situs media online yang mengkaji berita-berita seputar tanah Papua dan Papua barat secara beragam dan berimbang.


0 thoughts on “Gerakan Mahasiswa Sambut Baik Hasil Deklarasi IPWP di London