Ketus KAPP Kabupaten Intan Jaya, Melinus Kobogau.(Foto : doc.prib) |
Jayapura, (KM) - Ketua Kamar Adat Pengusaha Papua (KAPP) Kabupaten Intan Jaya, Melinus Kobogau, Jumat, (27/05) meminta kepada Pemda Kabupaten Intan Jaya, untuk mendukung program KAPP.
"Program ini kan salah satu kegiatan yang akan mewujudkan visi dan misi Pemerintah Daerah (Bupati dan Wakil Bupati) Kabupaten Intan Jaya, sehingga saya selaku Ketua KAPP di Kabupaten Intan Jaya mengharapkan supaya Pemda mendukung program ini demi daerah dan masyarakat yang sedang mendiami di kabupaten tersebut," Katanya saat jumpah pers siang tadi, di depan Jln. Expo Waena, Jayapura.
Dalam kesepatan ini, lanjut Melinus, kami anak asli daerah ingin mau maju entah dengan melalui program ataupun melalui lembaga-lembaga yang berkaitan dengan pembangunan daerah Berdasarkan Undang-undang Nomor 21 tahun 2001 dan Peratuan Presiden Nomor 84 tahun 2012 tentang Afirmatif Action berkepihakan kepada Pengusaha Orang Asli Papua (OAP) di daerah.
"Tujuannya juga sudah jelas, hanya satu, membangun daerah dan mensejahterakan masyarakat kecil yang mendiami di kabupaten tersebut, itupun tidak terlepas dari visi dan misi Pemda Intan, selagi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati," ujarnya.
Katanya, tuntutan kami sudah jelas, oleh karena itu, sekali lagi saya minta kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Intan Jaya mohon supaya memberikan peluang kepada kami, lebih khususnya kami Pengurus KAPP Kabupaten Intan Jaya.
“Selain itu, lanjut Melinus lagi, dimanakah dana 10 Millyar kepada setiap daerah Kabupaten/Kota diantaraya Kabupaten Intan Jaya yang pernah diberikan pada tahun 2014 lalu, sebab sampai dengan tahun 2016 ini tidak ada realisasi," jelas ketua KAPP itu.
Sementara itu, KAPP juga menagi janji yang Pemdah sampaikan, yang sampai saat ini belum ditepati.
“Kapan Pemdah mau tepati janjinya saat pertemuan Badan Pengurus Pusat KAP-PAPUA Pada Tahun 2013 saat melaksanakan MOU (Memorantung of Anderestending) dengan Gubernur Provinsi Papua serta dengan surat dukungan lainnya.
Kami (KAPP) lanjut Melinus, sudah memberikan paket perumahan pada tahun 2015 lalu kepada pemda Intan, tetapi sampai saat ini belum ada tanghapan sekarang sudah masuk tahun 2016. (Hagimuni/KM)
Editor : Manfred
0 thoughts on “KAPP Desak Pemda Kabupaten Intan Jaya Mendukung Programnya”