BREAKING NEWS
Search

Berangkat dari Pengalaman


Foto pribadi (Adio),Umagi/KM

Oleh, Marchelino Kudiai

Opini,(KM)---0rang-orang sukses karena pengalaman. Pengalaman hidup memberikan sejuta ilmu untuk menguatkan pribadi. Kekuatan hidup dan perjuangan adalah sumber dari pengalaman yang dapat mampu mengatarkan seseorang ke ujung bumi. Itulah kehebatan dan kemampuan bagi seseorang yang berpengalaman diatas perjuangan.

 Pengalaman sendiri merupakan segala aktivitas manusia yang perna dilalui secara sengaja maupun tidak sengaja, tetapi terkadang sebagai manusia biasa merasa, bahwa pengalaman yang dilalui itu cuma perjalanan singkat yang tidak ada artinya, karena pengalaman itu kita tidak merefleksikan kembali apa yang dialami.

Kalau dibayangkan lebih jauh, jika kita pergi ke suatu daerah tanpa pengalaman apa yang akan terjadi, pastinya bingun kan? Kita bisa lewati perjalanan jika di dasari dengan pengalaman karena pengalaman adalah guru terbaik tanpa di ajarkan oleh orang lain. Seluruh aktivitas yang kita lakukan setiap hari itu juga di dasari pengalaman dengan demikian tanpa ada halangan kita bisa menjalankan aktivitasa selancaran mungkin. Kita merakit seluruh rangkaian pengalaman dengan latar belakang yang sudah ada, maka semua yang berkaitan dengan kerja sama antar kelompok atau individu bahkan itu di komunitas akan nampak karena adanya pengalaman yang mendalam. 

Kesulitan yang sering terjadi di lingkungan kita adalah kurangnya memahami tentang pengalaman kita yang seharusnya kita tahu, bahwa semua pikiran semacam ini hanya kayalan yang membatasih pikiran kita untuk melihat kembali pengalaman yang sudah terjadi. Dengan terjadi hal seperti ini, kita harus sadar dalam merefleksikan kembali pengalaman yang kita lalui itu. Pencegahan pertama yang musti di lakukan agar pengalaman yang kita lewati itu bisa di ingat terus refleksikan apa yang tadi kita jalani. Lihat dan renovasi kembali tentang pengalaman, karena pengalaman adalah guru terbaik yang selalu ada dalam hidup kita selagi masih hidup. 

Berjuanglah diatas pengalaman dan jangan mundur dari persoalan hidup. Selalu mencoba dan mencoba karena sesuatu yang mendasari dalam diri tanpa mencoba tak dapat mendapatkan rahasia dalam pribadi. Hal ini jika selalu mengali lebig jauh  maka dapat menjadi pengalaman hidup untuk melengkapi persoalan yang mendatang.

Belajar dari pengalaman  dimanapun kita langkah, karena banyak orang sukses mengatakan karena pengalaman saya sukses dan mampu bekerja disuatu bidang atau tugas yang di berikan. Arahan ini menjadi kekuatan untuk melengkapi kekurangan pribadi demi kemajuaan diri.(KM)

Penulis adalah mahasiswa kuliah di Papua


TAG

nanomag

Media Online Kabar Mapega adalah salah situs media online yang mengkaji berita-berita seputar tanah Papua dan Papua barat secara beragam dan berimbang.


0 thoughts on “Berangkat dari Pengalaman