Rombongan Dirjen Bimas Kristen Kementrian Agama RI, bertemu dengan Dosen STT Rusel dan STAK Oikumene di Hotel 66 Timika, Rabu 22/08/2016, (Foto: Andy O/KM) |
Timika, (KM)---
Direktur Jendral Bimbingan
Masyarakat (Dirjen Bimas) Kristen Kementerian Agama (Kemenag) Republik
Indonesia, Dr. Oditha Rintana Hutabarat, M.Th, kunjungan kerja, ke papua temui
dua kampus yakni Sekolah Tinggi Teologi (STT) Russel Timika dan Sekolah Tinggi Agama Kristen
(STAK) Oikumene Timika.
Dalam pertemuan
tersebut, Oditha, menjelaskan perkembangan perguruan tinggi Swasta dibawah
bidaan Kementrian Agama tentang perkembangan
pembangunan bidang agama dan Bidang Pendidikan. Pertemuan berlangsung
selama tiga jam, mulai pagi 09: 00 sampai siang
pukul 11: 30 Wit, bertempat di hotel 66 Timika jalan Cenderawasih SP II distrik Mimika Baru
“Agenda dalam kunjungan
tersebut, ada dua pertama penyerahan Surat Keputusan (SK) Operasional, dan
kedua bantuan dana 100 juta untuk penimbunan lokasi baru Kampus STT Rusel
Timika,” Kata Odtha.
Odhita, menyampaikan informasi terkini untuk memperlengkapi dalam pembinaan kepada
umat, meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Papua dalam melaksanakan
tugas-tugasnya dan meningkatkan wawasan dalam upaya peningkatan kualitas
penyuluh dan pimpinan lembaga keagamaan Kristen.
“Dalam
arahannya, dia mengingatkan kedua kampus ini harus melaksanakan tugas-tugas pembinaan umat
dengan baik, menyelaraskan diri dengan program-program pemerintahan dalam
koridor revolusi mental,”tegasnya.
Dia juga,
mengingatkan para pimpinan gereja dan lembaga keagamaan Kristen akan pergumulan
dan tantangan yang semakin meningkat di era postmodern. Degradasi moral
mengakibatkan rusaknya hubungan manusia dengan Tuhan dan sesama. Salah satu
ciri khas dari Postmodern adalah relativisme. Oleh karena itu, tugas utama
setiap pembina rohani adalah memagari umat dengan menanamkan nilai-nilai
kebenaran Firman Tuhan.
Dia menekankan agar
gereja menjadi agen damai. Menjadi garam yang mengasinkan berarti gereja
dituntut untuk berdamai dengan Tuhan dan berdamai dengan sesama sehingga gereja
dapat menjadi terang di tengah-tengah masyarakat, “ungkapnya.
“Para dosen kedua
kampus bersukacita atas dan berterimakasih atas kehadiran ibu Dirjen Bimas
Kristen hal ini dapat disaksikan
perkembangan dunia kampus di Papua khususnya di Timika,”ucapnya
Pewarta: Andy Ogobay
0 thoughts on “Dirjen Bimas Kristen Kementrian Agama RI, Berkunjung Dua Kampus di Timika”