BREAKING NEWS
Search

Kasus Pelanggaran HAM Di Paniai, Segera Dituntaskan


Foto- pada saat Aksi demo di Bundaran HI Jakarta Pusat

Jakarta,(KM)— Hari ini kamis, (10/12/2014) di bundaran HI Koalisi Peduli HAM Papua  melakukan aksi turun jalan dengan tema: Negara Hentikan Pelanggaran Kekerasan Ham Di Papua. 

aksi ini dilakukan bertepatan dengan hari HAM sedunia dan juga menanggapi kasus pelanggaran HAM di Papua tepatnya di Kabupaten Paniai.
kasus penembakan di kabupaten Paniai terjadi pada tanggal 7 hingga tanggal 8 Desember 2014. 

dalam aksi turun jalan tersebut Koalisi Peduli HAM Papua menuntut agar para pelakukan dituntut seberat-berat.

Dalam wawancara singkat Marthen Yeimo  senada Komisioner HAM Papua Natalius Pigai kepada www.kabarmapega.com mengatakan kasus Pemukulan terhadap Anak sekolah pada tanggal 7 Desember 2014 merupakan kasus Kriminal murni, katanya 

Sedangkan kasus pada tanggal 8 Desember 2014 merupakan kasus pelanggaran HAM berat. sebab TNI secara jelas mengarahkan dan mengluarkan tembakan kearah masyarakat Sipil dan anak sekolah yang hendak pergi ke sekolah. tegasnya

Natalius Pigai, Pun mengatakan bahwa Ia akan melaporkan kasus ini pada Mekopolhukam agar segera menindaklanjuti kasus ini. ia juga mengatakan bakwa akan melakukan Investigasi langsung ke tempat kejadian. katanya
menyangkut investigasi Natalius Pigai menuturkan  bahwa TNI dan POLRI pun akan melakukan Investigasi  secara bersama hal ini dikarenakan oleh undang-undang menentukan. (Yunus Eki Gobai/KM)




nanomag

Media Online Kabar Mapega adalah salah situs media online yang mengkaji berita-berita seputar tanah Papua dan Papua barat secara beragam dan berimbang.


0 thoughts on “Kasus Pelanggaran HAM Di Paniai, Segera Dituntaskan