BREAKING NEWS
Search

Solidaritas Kemanusiaan Papua (SKP) Bogor, menggelar aksi duka

Foto: SKP Aksi berlansung di tugu kujang Bogor/Yugo/KM
Bogor,(KM)— Puluhan masyarakat dan mahasiswa papua  yang tergabung dalam Solidaritas kemanusiaan papua (SKP) menggelar aksi duka menyikapi penembakan di paniai pada 8 desember 2014 lalu.

Demikian disampaikan oleh servasius kotouki kepada www.kabarmapega.com pada senin (15/12/2014) di depan Tugu Kujang Bogor,Jawa Barat 

Ia, mengatakan aksi duka ini menyikapi dalam kasus yang terjadi di papua ,hari ini kita berhadapkan pada kasus di paniai  yang  telah menewaskan 5 siswa SMU,1 Mahasiswa,luka berat 2 sisiwa SMP dan 2 siswa SD (kena tembak) serta 13 korban  masyarakat sipil dan mahasiswa di paniai

Namun dalam hal ini menyatakan sikap kepada PBB (Perserikatan bangsa-bangsa) agar inventigasi dan mentuntaskan kasus ini karena lembaga-lembaga independen di Indonesia tidak mampu menyelesaikan dan mengungkapkan berbagai kejahatan  di papua.

Dan mendesak juga kepada PBB  segera melakukan upaya perlindungan terhadap orang asli papua  yang sedang memusnakan  di papua. tegasnya

Sementara hasil  pantauan oleh www.kabarmapega.com mewakili suara perempuan Darmince Nawipa mengatakan sikap ,saya melahirkan generasi papua kedepan tetapi selalu di bantai,diintimidasi dan di bunuh oleh TNI Polri namun stop bunuh orang papua.

Manusia papua bukanlah binatang tetapi  manusia papua adalah manusia yang murni di ciptakan oleh maha pencipta di atas tanahnya sendiri.jelasnya

Kata dia, manusia papua bukan di tembak sembarang sama seperti bunuh binatang namun  TNI Polri yang tugas di papua harus mengetahui hal itu.
Oleh  sebab itu kata dia, segera tarik TNI Polri dari di atas tanah papua. Tegasnya.

Namun demikian kasus-kasus pelanggaran HAM yang terjadi sejak  pada tahun 1960 sampai 2014  satu masalah  pun tidak bisa  di selesaikan maka itu, kami dari  rakyat papua yang tersisa ini mengatakan harus mengakui keaulatan bangsa papua barat. tegasnya  (Yunus Ekii Gobai/KM)





nanomag

Media Online Kabar Mapega adalah salah situs media online yang mengkaji berita-berita seputar tanah Papua dan Papua barat secara beragam dan berimbang.


0 thoughts on “Solidaritas Kemanusiaan Papua (SKP) Bogor, menggelar aksi duka